Kamis, 05 Mei 2016

WisWeb Applets “BROKEN CALCULATOR”

                  Wisweb Apllets merupakan aplikasi permainan yang menggunakan koneksi internet dan aplikasi Java dalam penggunaanya. Wisweb Apllets ini adalah terobosan dari negeri kincir angin yaitu Belanda tepatnya di Uttracht University. Wisweb Apllets juga merupakan bahasa program berbasis web dan sebagian besar terkait dengan RME dan PMRI yang merupakan konten perkuliahan ICT pada Pendidikan Matematika di S2 PS Pendidikan Matematika Universitas Sriwijaya.
              Banyak sekali jenis permainan yang terdapat pada Wisweb Applets ini, diantaranya yaitu : Broken Calculator, Bulilding Houses, Rotating 3-D Object, Robbot, Algebra Trees,  Checkerboard, Estimate, Scope, Triangle Jigsaw-Algebra dan lain-lain.
              Penulis disini memilih permainan “Broken Calculator”. Broken Calculator sendiri artinya Kalkulator Rusak. Dalam permainan ini hanya terdapat 3 tombol angka yang berfungsi dan 3 tombol tanda yang berfungsi. Ada 5 target yang diberikan pada permainan ini, dengan skor 10 pada setiap targetnya. Disini siswa benar-benar diajak berfikir sekreatif mungkin untuk memecahkan setiap target yang diberikan dengan hanya menggunakan beberapa tombol yang tersedia dan secara tidak langsung juga pemain telah dilatih untuk memfungsikan otak kanannya dalam menjawab target-target tersebut tanpa berfikir lama.
               Penulis juga akan memamparkan langkah-langkah dalam permainan Apllet “Broken Calculator” ini , yaitu sebagai berikut :
      1. Pastikan laptop atau komputer Anda telah tersedia aplikasi Java. Hal tersebut guna agar permainan yang ingin dimainkan akan terbuka.
      2. Buka link www.fi.uu.nl/wisweb/applets/mainframe_en.html , lalu akan ditampilkan seperti di bawah ini :   



     3. Pilih permainan yang berjudul Broken Calculator, lalu klik.
     4. Kemudian akan muncul tampilan seperti ini  :


     5. Tahap 1, lihatlah target yang diminta oleh kalkulator tersebut.
   6. Lalu gunakan tiga angka dan tiga tanda yang telah tersedia. Angka dan tanda tersebut bebas digunaka kapan saja (bisa diulang atau tidak masalah jika hanya satu tanda yang digunakan, asalkan target yang ditampilkan dapat dicapai).
    7. Setelah target telah tercapai , jangan lupa untuk klik tombol seperti pada gambar di bawah ini agar skor bisa terdeteksi.


    8. Untuk tahap 2,3,4 san 5 lakukan sama seperti tahap 1, sampai akhirnya Anda memperoleh skor 50. Karena pada tahap 1 skornya bernilai 10.

      Sekian informasi mengenai WisWeb Applets "Broken Calculator" , semoga bermanfaat dan Selamat Mencoba ^_^.

3 komentar:

  1. Jadi penasaran mau coba gamenya...

    BalasHapus
  2. isi blognya sudah bagus, lebih bagus lagi jika ditambahi kelebihan dan kelemahan games itu sendiri

    BalasHapus
  3. Keren game nya jadi tertarik untuk mencobanya

    BalasHapus